PERPADUAN DAGING DAN NANAS PANGGANG SUPER NIKMAT...!!!

Resep & Cara Membuat Olahan Daging dan Nanas - Anda semua pastinya sudah pada tahukan kalau buah nanas itu dapat membua daging menjadi empuk dan lebih gurih karena ada perpadauan ras asam manis, nah kali ini saya akan bagika resepnya, namun kali ini ada yang unik yaitu selain untuk bahan rendaman daging sapi ada juga yang dibiarkan diiris utuh untuk dimakan bersam daging.

Penasaran bagaimana cara membuat olahan daging sapi dengan buah nanas ini? yuk langsung saja jangan lama lama ngobrolnya, ntar kapan makan-nya..

Olahan daging sapi panggang nanas

Bahan bahan 4 porsi:
  • 4 x @ 200 g daging sapi has dalam
  • 1 buah nanas, kupas, potong bulat, buang bagian tengahnya
Bumbu perendam:
  • 300 grm nanas, parut
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 cm jahe, parut
  • 5 sdm mayones
  • 2 sdm kecap inggris
  • 1 sdt cabai bubuk
  • ½ sdt merica hitam, tumbuk kasar
Pelengkap:
  • Kentang goreng
  • Mixed vegetable, tumis   
Cara Memasak 
  1. Mula mula lumuri daging dan nanas dengan bumbu perendam secara merata. Diamkan dalam lemari es hingga meresap jangan terlalu lama nanti hancur lho.. (± 10 menit).
  2. Panaskan wajan grill (wajan datar), masak nanas hingga kecokelatan di kedua sisinya. Angkat. Biarkan api tetap menyala, masukkan daging. 
  3. Masih dengan wajan yang sama, masak daging dengan tingkat kematangan sesuai selera. Angkat. Masak sisa bumbu perendam hingga mengental. Jika sudah dirasa pas angkat saja.
Penyajian: 
Tata daging, nanas, dan pelengkap di atas piring saji. Sirami saus ke atas daging. Sajikan hangat.
Baca Juga: Cara Memasak Buntut Sapi Bumbu Tauco Yang Paling Enak
Nah begitulah resep dan cara membuat olahan daging sapi panggang dipadu dangan nanas, yang pastinya rasanya gurih, asam, asam manis dan pedas...

Resep oleh: Abdul Syukur, http://www.femina.co.id/daging/daging-nanas-panggang
Advertisement
PERPADUAN DAGING DAN NANAS PANGGANG SUPER NIKMAT...!!!
Buka Komentar